Berita OPD

SAMBUT HUT RI KE-78, BUPATI PANGANDARAN SIMAK PIDATO PRESIDEN PADA SIDANG TAHUNAN MPR RI TAHUN 2023

SAMBUT HUT RI KE-78, BUPATI PANGANDARAN SIMAK PIDATO PRESIDEN PADA SIDANG TAHUNAN MPR RI TAHUN 2023

Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata didampingi Wakil Bupati Pangandaran H. Ujang Endin Indrawan menghadiri  Rapat Paripurna terkait agenda mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia pada Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI Tahun 2023 dalam rangka HUT ke-78 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, bertempat di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Pangandaran. Rabu (16/8/2023)

 

Turut hadir Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran Asep Noordin, H.M.M, Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Pangandaran Muhamad Taufik, S.IP., M.Si., Wakil Ketua 2 DPRD Kabupaten Pangandaran Jalaludin, S.Ag., Anggota DPRD Kabupaten Pangandaran, Dandim 0625/Pangandaran Letkol Arm Yusuf Andriyanto, S.E., Kapolres Pangandaran AKBP Imara Utama, S.H.,S.I.K.,MH., Sekretaris Daerah Kabupaten Pangandaran Dr. Drs. H. Kusdiana, M.M., Kepala Instansi Vertikal, Kepala BUMN/BUMD, serta  Pejabat Lingkup Pemerintah Kabupaten Pangandaran.

 

Sebelum Presiden menyampaikan pidatonya, Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI Tahun 2023 terlebih dahulu dibuka oleh Ketua MPR RI Bambang Soesatyo kemudian dilanjutkan dengan Pidato Pengantar Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI oleh Ketua DPD RI La Nyala Mattalitti.

 

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Joko Widodo menyampaikan bonus demografi yang akan mencapai puncak di tahun 2030-an menjadi peluang besar untuk mencapai Indonesia emas 2045.

 

Selain itu, International Trust yang dimiliki Indonesia saat ini menjadikan kredibilitas Indonesia akan lebih diakui, kedaulatan Indonesia akan lebih dihormati dan suara Indonesia akan lebih didengar oleh dunia internasional.

 

Dalam penanganan pandemi covid-19, Indonesia menjadi salah satu dari negara di dunia dengan penanganan covid-19 paling baik dan paling sukses, hal ini telah mendongkrak dan menempatkan Indonesia kembali dalam peta percaturan dunia.

 

Persatuan ditengah perbedaan yang dimiliki oleh Bangsa Indonesia sebagai bangsa yang multikultural tetap kokoh dengan Pancasila, dengan harmoni keberagamannya, dan dengan prinsip demokrasinya mampu menjembatani perbedaan-perbedaan yang ada.

 

Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Sekretariat Daerah Kabupaten Pangandaran