Pemda Pangandaran Terus Perkuat Pengawasan Pelaksanaan Protokol Kesehatan

HUMAS - Untuk meningkatkan pengawasan pelaksanaan protokol kesehatan bagi wisatawan yang akan masuk ketempat objek wisata Pangandaran, Pjs. Bupati Pangandaran Dr. Dani Ramdan, MT memantau pintu tol gate utama masuk wisata pangandaran, Selasa, 6/10/2020. Hal ini supaya wisatawan merasa tenang berwisata di pangandaran karena pariwisata di pangandaran menerapkan protokol kesehatan.
Kedatangan Pjs. Bupati pangandaran disambut oleh Kepala dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Untung Saeful dan beberapa petugas tol gate.
Pada kesempatan ini Dani Ramdan, menyampaikan pihaknya akan terus memperkuat pengawasan dan pemantauan pelaksanaan protokol kesehatan salahsatu titik utamanya adalah di pintu tol gate.
“Saya kemarin menginstruksikan masalah pencegahan covid 19 di tempat wisata pangandaran, strateginya kita akan perkuat pengawasan di tol gate karena semua orang melalui tolgate”, ujarnya.
Lanjut beliau, Sedangkan untuk para wisatawan yang masuk pangandaran jikalau tak memakai masker sementara ini akan diberikan namun hal ini akan terus dikaji.
“Kondisi kalau dia bawa masker tidak dipakai disuruh dipakai kalau dia tidak ya harus kita berikan, namun hal ini sedang dipertimbangkan, karena selama ini kalau diberi maskernya gratis malah jadi modus, artinya dia sengaja maskernya diumpetin supaya dapat pembagian ini sedang kita kaji apakah ada uang penggantian atau seperti apa mekanismenya”, katanya.
Untuk petugas tol gate sendiri menurut Dani sudah siap. “Saya cek petugasnya sudah siap”, tuturnya.
Dari pemantauan di lapangan di tol gate utama, selain petugas tiket juga dibantu Satpol PP yang siap mensosialisasikan dan menyampaikan pada wisatawan yang masuk pangandaran untuk menerapkan protokol kesehatan dalam berwisata salah satunya memakai masker.
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan
Sekretariat Daerah Kabupaten Pangandaran