Berita OPD

PEMDA PANGANDARAN MULAI GELAR SAFARI RAMADHAN

PEMDA PANGANDARAN MULAI GELAR SAFARI RAMADHAN

Di bulan Ramadhan di hari yang ke 10 Pemerintah Kabupaten Pangandaran mengadakan Safari ramadhan di Masjid Jami Al-Istiqomah - Jl. Pacuan Kuda Legokjawa Kec. Cimerak, 21 Maret 2024.

 

Kegiatan di mulai Pukul 16.30 WIB di hadiri seluruh jajaran pemerintahan mulai dari Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinta, Wakil Bupati Pangandaran H Ujang Endin Indrawan, Sekretaris Daerah DR.H. Kusdiana MM, Kepala Kemenag Kabupaten Pangandaran, anggota DPRD, kepala OPD lingkup Kab. Pangandaran, camat , Kepala desa., ulama,  tokoh  serta masyara setempat.

“ Terimakasih atas kehadirian atas kedatangan dalam acara silaturahmi  hari ini di bulan yang penuh barokah ini kita bisa bejumpa dengan bapa ibu di Kecamatan Cimerak,” Ucapnya Bupati mengawali pidatonya

 

Menurut Bupati Pangandaran, kegiatan ini dalam rangka mempererat silatirahmi antara umaro dan masyarakat
,” Didasari oleh keyakinan kita bahwa bulan ramadhan, bulan yang penuh barakah, apapun yang kita lakukan itu Insya Alah menjadi amal ibadah yang pahalnya berlipat, tentu diantara kesibukan kitasemua, maka hari ini kita bersilaturahmi yang dikemas dalam bentuk safari ramadhan tentu ini menjadi bagian dalam rangka mempererat tali silaturahmi, kita komunikasi kita tentu saya juga akan mendengarkan apa bila ada hal hal yang penting keinginan warga masyarakat,”  tambah Bupati

 

Atas nama Pemerintah beliaupun meminta maaf selama menjabat tentu banyak kekurangan dan kehilapan  
“ Tentu saya, Pak Wabup beserta jajaran pemerintah memohon maaf yang sebesar besarnya, tentu banyak kekurangan dan kehilapan,” tuturnya.

 

Dalam kesempatan ini Beliaupun menyampaikan capaian pembangunan yang telah dijalan kan selama ini, diantaranya peningkatan Indeks Pembangunan Manusia ( IPM) Kabupaten Pangandaran dari tahun ketahun, pada tahun 67,4 (2018), 68,21 (2019), 68,06 (2020), 68,28 (2021), 69,03 (2022) dan 70,57 (2023), untuk laju pertumbuhan ekonomi berada di 5,03.

 

Tingkat pengangguran di Kabupaten Pangandaran pada tahun 2023 merupakan yang terendah di jawa barat 1,5.
Berbagai capain Pemerintah Kabupaten Pangandaran dalam hal pelayanan Publik Tahun 2023 diantaranya: Kepatuhan Standar Pelayanan Publik Kabupaten 2023 dari lembaga negara dengan kewenangan mengawasi penyelenggaraan pelayanan publik OMBUDSMAN : 88,28 (Zona Hijau dengan Kategori A – Kualitas Tertinggi)

 

Masih di tahun 2023 Indeks sistem Pemerintah Berbasis Elektonik (SPBE) yang dinilai oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia, kabupaten pangandaran mendapatkan skor 3,53 ( predikat sangat baik).

 

Bagian Protokol Komunikasi Pimpinan

Sekretariat Daerah Kabupaten Pangandaran