Berita OPD

BUPATI PANGANDARAN LEPAS 419 CALON HAJI

BUPATI PANGANDARAN LEPAS 419 CALON HAJI

Diiringi isak tangis kebahagian para pengantar , calon jemaah haji asal Kabupaten Pangandaran dilepas Bupati Pangandaran Hj. Citra Pitriyami di Bumi Perkemahan Loka Bina, Blok Pamugaran Pantai Pangandaran, 15 Mei 2025. 

 

Calon Jemaah haji asal Kabupaten Pangandaran yang berangkat pada tahun 2025 ini  berjumlah 419 berasal dari 6 KBIH akan tergabung dalam keloter 31 masuk pada gelombang 1.

 

Calon jemaah take off  pada 16 mei 2025 pukul 19.00 WIB menggunakan Saudi Airlines SV5127.

 

Calon Jemaah haji termuda adalah Muhamad Hasby Raihanul Janan, 19 tahun, asal Kecamatan Pangandaran dan tertua  a.n. Narwen, 81 tahun, asal Kecamatan Padaherang.

 

Hadir pada kesempatan ini Wakil Bupati Pangandaran H. Ino Darsono, Sekretaris Daerah Dr. Kusdiana MM, Kemenag Kab. Pangandaran Yayan Herdiyana, 

 

Pada kesempatan ini Bupati Pangandaran menyampaikan agar para calon haji menjaga fisik, kesabaran, ketekunan dan ketakwaan
“Selamt berangkat ketanah suci, mudah mudahan ibadahnya lancer, bapak ibu semuanya sehat dan kembali lagi kepangandaran sehat,” ucap Bupati Pangandaran dalam pidatonya.

 

Selain itu beliau menyampaikan kepada pimpinan keloter untuk selalu menjaga jemaahnya 
“ Kepada ketua keloter saya titip para Jemaah perhatikan mereka, disanan itu cuacanya beda dengan disini, rentan sakit, apa lagi kalua usianya aga tua, maka perhatikan mereka dengan tulus ikhlas ,” harapnya.

 

Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Sekretariat Daerah Kabupaten Pangandaran