Berita OPD

BUPATI HJ. CITRA PITRIYAMI TEKANKAN LOYALITAS DAN KEBERSAMAAN DALAM PELANTIKAN PEJABAT TINGGI PRATAMA

BUPATI HJ. CITRA PITRIYAMI TEKANKAN LOYALITAS DAN KEBERSAMAAN DALAM PELANTIKAN PEJABAT TINGGI PRATAMA

Pemerintah Kabupaten Pangandaran menyelenggarakan Pelantikan Pejabat Tinggi Pratama (Eselon II) pada Jumat, 7 November 2025, bertempat di halaman pendopo Bupati Pangandaran, Parigi.

 

Pelantikan ini dipimpin langsung oleh Bupati Pangandaran Hj. Citra Pitriyami, dan dihadiri oleh Wakil Bupati Pangandarn, Sekretaris Daerah, para Asisten, Staf Ahli, serta Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pangandaran.


Dalam sambutanya Bupati menegaskan bahwa penyelenggaraan pemerintahan merupakan sistem kolektif yang hanya dapat berjalan baik apabila semua unsur saling berkoordinasi dan bekerja bersama-sama. Ia menekankan pentingnya kebersamaan dan loyalitas sebagai roh utama keberhasilan pemerintahan.
“Kunci keberhasilan itu adalah loyalitas. Loyalitas bukan asal membuat pimpinan senang, tetapi bagaimana hati, langkah, dan perasaan kita menyatu untuk mewujudkan Pangandaran Melesat,” tegasnya.


Bupati juga mengingatkan bahwa jabatan bukanlah hak, melainkan kepercayaan pimpinan. Karena itu, setiap pejabat diharapkan menjaga integritas dan profesionalitas dalam menjalankan tugas. Bupati menegaskan tidak akan segan memberikan sanksi bagi yang tidak sejalan dengan sistem dan kebijakan pemerintah daerah, namun juga akan memberikan apresiasi tinggi kepada mereka yang berprestasi.
“Prestasi bukan karena kedekatan, tetapi karena kerja keras dan dedikasi. Saya menilai satu per satu pejabat selama delapan bulan ini berdasarkan rekam jejak dan loyalitas,” ujar Bupati.


Lebih lanjut, Bupati Citra mengajak seluruh jajaran aparatur untuk memperkuat komitmen kebersamaan dan tidak menjelek-jelekkan institusi pemerintahan yang menjadi tempat pengabdian.
“Kalau menemukan kesalahan, mari jadikan sebagai bahan perbaikan agar ke depan lebih baik. Jangan meludah di piring tempat kita makan,” pesan beliau.


Daftar Pejabat Tinggi Pratama yang Dilantik:
1.    Dedi Surachman, S.Sos., M.M. – Kepala Dinas Ketenagakerjaan
2.    Dodi Djubardi, S.Pd., M.Pd. – Sekretaris DPRD
3.    Dr. H. M. Agus Nurdin, S.Pd., M.Pd. – Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM
4.    Drs. Dedih Rakhmat, M.Si. – Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Setda
5.    Drs. Heri Gustari, M.Si. – Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan
6.    H. Usep Ependi, S.Pd., M.Pd. – Kepala Dinas Kelautan, Perikanan dan Ketahanan Pangan
7.    Irwansyah, S.Sos. – Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan
8.    Soleh Supriyadi, S.Pd., M.Pd. – Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga
9.    Untung Saeful Rokhman, S.Sos. – Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda
10.    Nana Sukarna, S.IP. – Kepala Dinas Perhubungan
11.    Rida Nirwana Kristiana, S.Sos., M.Si. – Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda
12.    Wawan Kustaman, S.Pd., M.M. – Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil
13.    Drs. Yadi Setiadi – Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik Setda
14.    Idi Kurniadi, S.IP., M.M. – Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah
15.    Dadan Sugistha, S.T. – Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan
16.    H. Dodo Kusnadi, S.P. – Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah
17.    H. Agus Maliana, S.Kep., Ners., M.M. – Kepala Dinas Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
18.    Bangi, S.Pd.Fis., M.Pd. – Kepala Satuan Polisi Pamong Praja

 

Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Sekretariat Daerah Kabupaten Pangandaran